manamlapura13@gmail.com +62 363 21397

SATU JUTA VAKSIN BOOSTER, KERJA SAMA KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA, KEMENTRIAN AGAMA D

MANSAKANews! 
Bertepatan dengan hari kartini pada Rabu 21 April 2022, berlokasi di MAN Karangasem telah dilaksanakan kegiatan vaksin booster dalam tajuk “Satu Juta Vaksin Booster" Kerja Sama Kapolri, Kemenag dan PBNU. Kegiatan yang melibatkan seluruh civitas MAN Karangasem bersama masyarakat sekitar ini dilaksanakan mulai pukul 08.00 – 13.00 WITA.  Dari data yg kami dapatkan total 175 orang telah melakukan vaksin kedua dan booster pada hari ini, 65 orang dari civitas MAN Karangasem dan 110 orang dari pondok pesantren Nurul Huda Karangsokong. 
 
Tujuan diadakannya kegiatan satu juta vaksin booster ini adalah sebagai bentuk dukungan dari Kemenag dalam rangka mensukseskan program pemerintah untuk percepatan vaksin tahap tiga dan menjelang mudik lebaran beserta hari raya Idul Fitri 1443 H. Dikutip dari apa yang disampaikan oleh Mentri Agama, Yaqut Cholil Qoumas dalam pidato nya pada saat peluncuran program 1 juta vaksin booster yang dilaksanakan di Kantor PBNU Kramat Raya, Jakarta (21/4) bahwa tujuan dari dilaksanakannya kegiatan ini tidak lain adalah untuk dapat melindungi warga khususnya yang akan melakukan kegiatan mudik lebaran.  
 
Selain itu, ketua PBNU Yahya Cholil Staquf atau yang lebih akrab disapa Gus Yahya dalam kesempatan yang sama juga menyampaikan bahwa minat dari masyarakat dalam mengikuti kegiatan ini sangatklah luar biasa. Suksesnya kegiatan ini tidak lepas dari banyaknya dukungan dari banyak pihak dan juga masyarakat tentunya.

0 Komentar

Tinggalkan Komentar Anda

Beri tanggapan terbaik anda...