manamlapura13@gmail.com +62 363 21397

STUDI TIRU ZI WBK, MAN 4 JAKARTA KUNJUNGI MANSAKA

MANSAKA News - Upaya membangun ZI WBK MAN 4 Jakarta salah satunya dengan melakukan studi tiru di MAN Karangasem, Senin (30/01/2023) pagi.  Rombongan tamu disambut langsung oleh Kepala MAN Karangasem, Drs. Supriyanto, M.Pd., yang didampingi Wakamad Bidang Humas Hamdani Rahman, S.Pd., dan Kepala Tata Usaha Qurbani, S.Pd,.

Kegiatan studi tiru diawali dengan observasi langsung ke ruang PTSP MAN Karangasem yang kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab yang bertempat di ruang kelas SBSN gedung 1 MAN Karangasem. 
Dalam paparan ketua dan sekretaris tim ZI MAN Karangasem menjabarkan bahwa langkah yang dilakukan oleh MAN Karangasem terfokus pada tiga poin utama, yaitu inovasi pada bidang IT yang mampu melayani mulai dari hulu ke hilir, kekompakan seluruh tim dan keterlibatan pemimpin dalam setiap aspek ZI WBK.
Pemimpin pombongan yang juga Kepala MAN 4 Jakarta, Aceng Solihin, S.Pd.I, M.A menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kesediaan MAN Karangasem menerima rombongan dari MAN 4 Jakarta menjadi tujuan kunjungan ini. “Semoga apa yang kami dapat dari kegiatan ini, bisa kami adopsi dan diterapkan di madrasah kami,” ujarnya.
Kunjungan Studi tiru ini terfokus pada beberapa bidang, antara lain Manajemen perubahan, Penataan Tatalaksana, Penataan Manajemen SDM, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, Penguatan Pengawasan, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik.

1 Komentar

SUPRIYANTO

MAN Karangasem siap menuju WBBM

Tinggalkan Komentar Anda

Beri tanggapan terbaik anda...